Setelah selesai membahas masalah rancangan event BEDAH BUKU dengan Sist. Ganjar, saya membagikan sebuah menu yang mendunia, sekalipun di Indonesia jarang sekali peminatnya, yaitu Caramelow Moody [CM] dan Moon Shine [MS]. Dan syukurlah CM dan MS dinilai cukup baik oleh Sist. Ganjar beserta staffnya bro. Ipul di SOPANA de Cafe.
CARAMELOW MOODY
Bahan:
- Campuran Fresh Milk dan Dark [susu coklat pabrikan juga boleh]
- Choco 50 ml
- Americano City Bend 100 ml
- weap cream
- kacang tanah tumbuk kasar 1 sendek teh
- coklat granule 1 sendok teh
- es batu
Cara:
Ambil cangkir medium, tuangkan campuran fresh milk dan dark choc, tuangkan Americano, dan taruh es batu hingga setinggi setengah cm dibawah bibir cangkir. taruh weap cream dengan membentuk spiral atau zig zag, taburi granule dan coklat granule. dan sajikan
Caramelow Moody akan membantu meningkatkan ketenangan dalam diri anda disiang hari atau di udara yang sedang panas dengan balutan atmosfer yang galau.
MOON SHINE
Bahan:
- Jus Mangga [yang kenthal - ini bukan smoothie yaa]
- Americano 100 ml [encer dan tanpa gula] dingin
- sirup blood orange atau diganti sunquick 1 sendok makan
- weap cream
- potongan jeruk kulit jeruk [kalau ada kulit jeruk sunkist]
- air jeruk nipis 25 ml
- coklat granule
- es batu
Cara:
Ambil gelas high bell yg slim, taruh es batu hingga separuh gelas tingginya, tuangkan jus mangga hingga setengah gelas, tuangkan sunquick, tuangkan americano dengan cara jar kecil dan pelan2 usahakan mengenai bongkahan es terlebih dahulu, lanjut dengan tuankan jeruk nipis, taruh weap cream membentuk kerucut, taburi dengan coklat granule secukupnya, dan potongan kecil-kecil kulit jeruk secukupnya.
Moon Shine akan menemani kesendirian anda yang sepi, ketika doi pergi atau ketika anda kangen merindukan si dia tetapi gak kunjung datang-datang juga, sebagaimana yang sedang test menunya lagi galau katanya ..... heheheh peace Sist. Ganjar .... peace.